Selasa, 28 September 2010

Lapis legit kismis

Layer Cake...Hemmm siapa yang Nolak ya? In my Hometown, Pontianak...Lebaran identik dengan Lapis Legitnya...selain Tahan lama, penyajiannya juga tidak dalam Big Slice...he kalo motongnya gede-gede eneg mungkin ya.

Waktu lebaran lalu, Nyoba juga lapis legit ini, resepnya dapat dari Copy-an yang mama dapet, Lebi murah karena ga pake Butter, Hasilnya Tingggi banget, Ya tapi Enakan kalo pake butter...but i love it:) Kalo ga Salah dari Nova..Entah edisi berapa (Aduh ga jelas)



Here it's the recipe, (The Modified one):
450 Gr Mentega BlueBand
350 gr gula Halus
20 kuning telur
5 putih telur
50 gr susu bubuk
50 gr tepung terigu
1/2sdt Vannila bubuk
Kismis untuk Taburan di tiap lapisannya, Poton kecil-kecil

Cara Membuat:
1. kocok mentega hingga putih mengembang, sisihkan
2. Kocok gula halus, kuning telur dan putih telur sampai benar-benar mengembang 
3. Masukkan susu bubuk dan tepung terigu, sedikit demi sediit ke dalam kocokan telur,aduk rata
4. Terakhir, masukkan kocokan mentega, aduk hingga Rata

Nah yang lama itu proses pembakarannya:), 
1. siapkan loyang kemudian alasi dengan kertas roti, olesi mentega dan sedikit taburan tepung.
2. Panggang selapis demi selapis hingga adonan habis, Jangan lupa untuk menekan permukaan adonan dengan sendok atau gelas pipih aluminium yang diolesi mentega sebelum menuangkan lapisan berikutnya..(Panggang tiap lapisan dengan api atas. Tiap lapisan bisa digunakan takaran 1 sendok sayur
3 . Setelah Adonan tiap lapisan habis dan matang,  Terakhir, panggang secara menyeluruh selama 5 menit dengan api bawah. Happy Layering^_^
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...